Ada banyak hal yang terjadi pada proses check-in
ataupun check-out di hotel. Hal-hal
tersebut di antaranya adalah sebagai berikut :
Photo : edotel SMKN 1 Pacet
Photo : edotel SMKN 1 Pacet
A Perubahan Pemesanan Kamar (Amandement of Reservation).
Perubahan pemesanan kamar adalah perubahan yang
terjadi pada waktu pemesanan kamar sebelum kedatangan tamu di hotel, perubahan
ini dilakukan dengan alasan tertentu perubahan pemesanan ini dapat berupa hal
berikut ini:
1.
Perubahan tanggal
kedatangan dan keberangkatan.
2.
Perubahan jenis kamar
3.
Penambahan atau
pengurangan jumlah tamu dan jumlah kamar.
4.
Perubahan harga.
Apabila hal
diatas terjadi maka langkah yang seharusnya dilakukan oleh petugas reservasi adalah
sebagai berikut:
1.
Mengambil data
pemesanan yang telah dilakukan
2.
Mengisi perubahan pada
formulir Change of reservation atau amandement reservation.
3.
Membuat perubahan pada
tabel pemesanan kamar.
4.
Membuat perubahan pada
pemesanan kamar.
5.
Menyimpan pada arsip
sesuai dengan perubahan pada tanggal tiba yang baru.
B Pembatalan Pemesanan Kamar (Cancellation of Reservation).
Pembatalan
pemesananKamar merupakan terjadinya pembatalan terhadap pemesanan kamar yang
telah dilakukan sebelum waktu kedatangan di hotel, kemudian Hotel akan
memberikan kode/nomor pembatalan reservasi kepada tamu sebagai bukti bahwa
telah terjadi pembatalan. Di beberapa hotel yang tingkat hunian kamarnya
tinggi, akan menetapkan Peraturan jika pembatalan kamar terjadi setelah jam
18.00 maka Advance payment for reservation akan dipotong 50%. Jika terjadi
perubahan pemesanan kamar maka petugas reservasi akan melakukan hal-hal sebagai
berikut:
1.
Mengambil data
pemesanan kamar yang telah dilakukan
2.
Menanyakan alasan
pembatalan kamar serta mengisi formulir pembatalan dengan lengkap.
3.
Mencoret slip
pemesanan kamar.
4.
Hapus data pada tabel
pemesanan kamar.
5.
Simpan kembali pada
arsip.
C. Penanganan Pemesanan Kamar Tetapi Tidak Jadi Datang (No Show)
Nose adalah tamu yang
telah memiliki pemesanan kamar, namun tidak datang tanpa pemberitahuan
sebelumnya kepada pihak hotel. Prosedur yang harus dilakukan jika terjadi no
show adalah sebagai berikut:
1)
Rack Slip harus
disimpan untuk menjaga kemungkinan akan datang/pada hari berikutnya.
2)
Berdasarkan rack slip
atau buku harian, data dihapus/ dikeluarkan dari tabel pemesanan kamar.
3) Apabila sudah ada
jaminan pembayaran, maka deposit tersebut akan diambil untuk menutupi
penjualan.
4)
Jika mereka datang
esok harinya, bila ada kamar, bisa diberikan. Tetapi kalau kamar penuh, usaha
akan mendapatkan kamar lain.
5) Jika memungkinkan
diberi kamarnya maka sebaiknya akan ditambah atau diperbaikiharga buku harian
dan dikembalikan ke dalam tabel sesuai dengan lamanya tinggal serta data dalam
korespondensi diubah sesuai dengan tanggal kedatangan.
6) Bila pemesanan kamar
dilakukan oleh salah satu sumber maka sumber yang bersangkutan segera
diberitahukan bahwa klien nya no show.
7) Apabila sudah ada
jaminan pembayaran, maka deposit tersebut akan diambil untuk menutupi
penjualan.
Peraturan Menginap di Hotel
Beberapa peraturan
menginap di Hotel, antara lain seperti berikut :
a. Format waktu yang
digunakan adalah format waktu setempat hotel. GMT + 07.00 untuk Waktu Indonesia
Barat (WIB), misalnya.
b.
Jam check-in mulai
pukul 14.00 dan jam check out pukul 12.00 siang.
c. Usia minimum yang
diperkenankan melakukan reservasi adalah 17 tahun. Tamu dengan usia dibawah 17
tahun diharuskan untuk didampingi minimal 1 orang dewasa. Pada waktu check-in
tamu diwajibkan untuk menunjukkan kartu identitas atau paspor yang masih
berlaku. Hotel berhak untuk melakukan pengecekan Identifikasi, dan berhak
menolak tamu yang tidak memiliki identitas disertai foto yang masih berlaku.
d.
Tamu yang berhak
mengkonsumsi minuman beralkohol harus berusia 21 tahun. Kamu diwajibkan
menunjukkan kartu identitas atau paspor yang masih berlaku.
e.
Reservasi dibuat hanya
berdasarkan tipe kamar yang tersedia. Permintaan untuk jenis tempat tidur (satu
tempat tidur tempat tidur) harus disebutkan pada waktu melakukan reservasi.
Pemenuhan permintaan jenis tempat tidur tidak dapat digantikan sebelum
kedatangan dan akan disesuaikan dengan ketersediaan pada saat tamu check in.
f. Hotel memiliki kamar
terhubung dengan jumlah yang terbatas. Harap mengajukan permintaan pada waktu
melakukan reservasi. Pemenuhan permintaan ini tidak dapat di janjikan sebelum
kedatangan dan akan disesuaikan dengan ketersediaan pada saat tamu check in.
g. Pemendekan periode
tinggal akan dikenakan biaya 1 (satu) malam. Jika kamu membeli promosi harga
mengikat (non-refundable), maka total biaya akan tetap dibebankan sesuai dengan
reservasi awal, dan tidak dapat diuangkan kebali.
h. Kedatangan lebih awal
dijinkan, namun tidak dapat dijanjikan, dan berdasarkan ketersediaan kamar pada
saat tamu check in. Tamu diharapkan menghubungi Hotel terlebih dahulu untuk
pengaturan lebih lanjut.
i. Perpanjangan jam check
out sifatnya adalah permintaan, dan pemenuhan permintaan ini disesuaikan dengan
ketersediaan kamar. Kamu diharapkan menghubungi Hotel terlebih dahulu untuk
pengaturan lebih lanjut.
j. Tempat tidur tambahan
biasanya tersedia di kamar tipe Grand Gallery. Tempat tidur tambahan tersedia
dalam jumlah terbatas, dan ada biaya tambahan yang akan dibebankan.Tamu harap menghubungi
hotel Untuk pemesanan.
k. Anak-anak di bawah
usia 12 tahun diperkenankan berbagai tempat tidur gratis dengan orang tua
(terbatas hanya 1 anak per kamar). Anak-anak usia 4 sampai 12 tahun akan dikenakan
tambahan biaya mengambil layanan makanan pagi, biaya adalah 50% dari harga
makan pagi regular.
l. Kamar tamu dapat
mengakomodasi maksimum 3 orang. Kamar dengan tarif regular maksimal hanya dapat
mengakomodasi 2 orang dewasa. Biaya tambahan akan dikenakan untuk penambahan
orang dewasa ketiga.
m. Kamu bertanggung jawab
untuk membawa diri dengan berperilaku baik pantas dan tidak melanggar hukum.
Hotel berhak meminta tamu atau pengunjung, dengan hormat, untuk meninggalkan
Hotel, jika yang bersangkutan menyebabkan gangguan atau keributan yang tidak
pantas dan tidak diharapkan.
n.
Tidak diperkenankan
membawa binatang peliharaan.
o.
Hotel menerima kartu
kredit yang dapat diakomodasi oleh EDC hotel. Biaya akan dibebankan di awal,
berdasarkan jenis harga dan aturan pembatalan yang berlaku.
p. Kartu kredit atau deposit
tunai diperlukan pada waktu check in untuk menutup biaya-biaya insidentil dan
biaya-biaya pembelanjaan lainnya.
q.
Hotel tidak dapat
menerima cek pribadi dan traver’s check sebagai alat pembayaran.
r. Semua tamu bebas
menggunakan fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh Hotel (pusat kebugaran,
kolam berendam dan kamar uap). Alat-alat usia dibawah 12 tahun wajib untuk
didampingi oleh orang dewasa sepanjang waktu.
s. Tim keamanan Hotel
siaga di hotel 24 jam.
t. Tidak diperkenankan
untuk merokok di dalam kamar bebas rokok. Bagi kamu yang ingin merokok di dalam
kamar, disarankan untuk mengajukan permintaan kamar yang tidak bebas rokok,
untuk permintaan ini sesuai dengan ketersediaan pada waktu check-in, dan tidak
dapat dijanjikan ketersediaannya di awal.
u. Bagi tamu
berkewarganegaraan asing, pada saat check-in, wajib untuk menunjukkan paspor
yang masih berlaku setidaknya sampai jangka waktu 6 bulan ke depan dari tanggal
memasuki Indonesia.
v. Bebas visa selama
maksimum 30 hari dapat diberikan kepadanegara-negara yang telah disetujui oleh
pemerintah diantaranya warga dari Brunei Darussalam, Kamboja, chile, Ekuador,
Hongkong, Laos, Macau, Malaysia, Maroko,
Myanmar, Peru, Filipina, Singapura Thailand dan Vietnam.
w. Visa on Arrival selama
maksimum 30 hari dapat diberikan kepada negara-negara yang telah disetujui oleh
pemerintah, di antaranya warga Algeria Argentina Australia Austria Bahrain
Belgia Bulgaria Canada China Republik Ceko Denmark Mesir Estonia, Finlandia, Prancis,
Jerman, Yunani Hungaria Islandia India Irlandia Italia Jepang Kuwait Selandia
Baru Norwegia Oman Panama Polandia Portugal Qatar Romania Russia Saudi Arabia
slowakia Slovenia Afrika Selatan Korea Selatan Spanyol Swedia Swiss Suriname
Taiwan timor-leste Tunisia Turkey Uni Emirat Arab Inggris dan Amerika Serikat.
x. Pemegang paspor dari
negara-negara yang tidak termasuk bebas visa atau visa on Arrival harus
mengajukan permohonan visa di kedutaan atau konsulat Indonesia di negara asal.
y. Pemegang password San
Marino memerlukan visa untuk transit di Indonesia. Pemegang paspor dari negara
lain di izinkan untuk transit di bandara Indonesia maksimal selama 8 jam.
Laporan Front Office
Langkah terakhir pada
suatu proses pemesanan kamar adalah melengkapi laporan yang berkaitan dengan
pemesanan kamar. Dengan adanya laporan laporan tentang reservasi maka Hotel
dapat memaksimalkan tingkat penjualan kamar dengan melakukan pengawasan yang
akurat tentang room availability (kamar yang tersedia untuk dijual) dan
forecasting of potential room sales (ramalan tentang potensial penjualan kamar
di masa mendatang). Seluruh departemen yang ada di hotel juga dapat menggunakan
laporan-laporan reservasi ini untuk membantu manajemen dalam membuat
perencanaan kebutuhan SDM pada waktu tertentu.
Beberapa laporan di bagian reservasi dibuat secara harian dan ada pula dibuat secara mingguan atau bulanan. Tiap-tiap Hotel memiliki jenis-jenis laporan reservasi yang berbeda. Hal ini sangat tergantung pada kebutuhan menajemen. Namun secara umum, jenis-jenis laporan tentang reservasi adalah seperti berikut ini:
1.
Reservation transaction
report
Laporan ini berisi tentang ringkasan tentang kegiatan
reservasi di hotel yang disusun secara harian. Laporan ini memberikan ringkasan
tentang jumlah reservasi yang masuk, perubahan perubahan reservasi dan
pembatalan.
2.
Room availability
report
Laporan yang memberikan informasi tentang kamar kamar
yang tersedia untuk dijual.
3.
Group status report
Laporan tentang tamu-tamu rombongan yang tiba dan
berangkat, termasuk informasi tentang jumlah tamu rombongan dan pemesanan kamar
rombongan yang menggunakan jaminan atau tidak menggunakan jaminan.
4.
Special Arrival list
Daftar tentang tamu-tamu penting, VIPs, atau tamu-tamu
dengan permintaan khusus.
5.
Turn Away report
Laporan tentang jumlah reservasi yang ditolak, hal ini
biasanya dilakukan bila Hotel mengalami fully booked.
6.
Three Days Forcase Report
Laporan tentang perkiraan tingkat hunian kamar untuk 3
hari yang akan datang.
7.
Reservation histories
Merupakan statistic dari seluruh proses reservasi,
meliputi jumlah tamu, kamar terisi, sumber pemesanan, no-show, overstays, dan
understay pada periode tertentu.
Latihan Soal
Istilah “hotel”
berasal dari Bahasa Perancis yaitu “hostel” yang memiliki akar kata yang sama
dengan “hospital”. Awalnya Hotel hanya memberikan pelayanan kepada para
pengunjung dan tidak melayani akomodasi.
Silahkan isi dan jelaskan soal berikut ini !
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSeGOBn8st5Oi3uNJAm0FWhbj7ooxR66pFAZ8DahoJSqZdqbaA/viewform
Tidak ada komentar:
Posting Komentar